Sejarah Blang



Gampong Blang merupakan salah satu gampong dari 18 gampong yang terletak di Kemukiman Jrat Manyang Kecamatan Tanah Pasir Kabupaten Aceh Utara yang berjarak 500 M dari pusat kecamatan. Menurut penuturan orang-orang tua dulu bahwa Gampong Blang sudah ada atau sudah terbentuk kira-kira tahun 1905 M, di mana pada saat itu  Gampong Blang berupa lahan kosong dan semak belukar, dan pada waktu itu hanya terdapat beberapa keluarga sebagai penduduk asli gampong Blang namun kemudian seiring bertambahnya penduduk yang didiami oleh pendatang maupun akibat perkawinan sehingga kemudian menjadi ramai hingga sampai saat sekarang ini. Gampong Blang terbagi ke dalam 2 dusun yaitu Dusun Tok Pang Laot dan Dusun Beurandang dengan jumlah penduduk ± 743 jiwa yang mayoritas penduduknya bermata pencaharian sebagai petani/pekebun.




Blang

Alamat
Dusun Tok Pang Laot, Gampong Blang, Kec. Tanah Pasir, Kab. Aceh Utara
Phone
0822 45285192
Email
gampongblang21@gmail.com
Website
tanahpasirblang.sigapaceh.id

Kontak Kami

Silahkan Kirim Tanggapan Anda Mengenai Website ini atau Sistem Kami Saat Ini.

Total Pengunjung

10.626